Notification

×

Ikuti Fit And Proper Test Partai Hanura, H.Najmuddin Bertekad Wujudkan Kota Makassar Lebih Baik

Selasa, 28 Mei 2024 | Mei 28, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-28T15:24:43Z
CAMERAJURNALIS.COM, MAKASSAR - Keseriusan Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Selatan, H.Najmuddin SE untuk berkoalisi dengan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Pilkada 2024 makin serius.

Selasa sore, (28/5/2024) H.Najmuddin SE mengikuti fit and proper test di ruang Mahoni 2 Hotel Claro Makassar yang diadakan Partai Hanura.

Kedatangan H.Najmuddin juga didampingi oleh  Ketua Bappilu Gerindra Sulsel Harmansyah, beserta tim yang tergabung dalam NJM.

Fit and proper test ini dilakukan secara tertutup, H.Najmuddin menyampaikan sejumlah komitmen politik dihadapan para tim penguji dari Partai Hanura diantaranya Ketua DPC Partai Hanura Kota Makassar HM Yunus HJ, Hj.Irmawati Sila dan lainnya.

Dengan mengemban visi dan misi mewujudkan perekonomian inklusif untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dan pembukaan lapangan kerja baru melalui penguatan kemandirian ekonomi lokal, kondusifitas iklim investasi, penguatan daya saing Makassar sebagai pusat penghubung perdagangan dan jasa antar pulau serta internasional.

Hal itulah yang menjadi dasar bagi H.Najmuddin untuk maju di Pilkada 2024. Terkait fisik dan non fisik, Najmuddin juga menjelaskan seperti fisik pembangunan terstruktur untuk masalah SDM, semua bisa dilakukan untuk menunjang kemajuan Kota Makassar dengan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

"Dengan meningkatkan PAD itu dengan cara mencari titik-titik sentral untuk menaikkan PAD itu sendiri," tandasnya.

Menanggapi masalah kemacetan yang ada di Kota Makassar, H.Najmuddin mengemukakan pentingnya peran sebagai Walikota untuk bekerja keras mengatasi kemacetan dengan meningkatkan infrastruktur sesuai perda.

H.Najmuddin usai melakukan fit and proper test mengatakan, dirinya yakin akan diusung partai, pasalnya dirinya juga mendapat apresiasi tentang konsep program unggulan yang dicanangkan.

"Insyaallah, yakin mendapatkan rekomendasi dari partai," tutupnya.



Andha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update